Radar Astacita – Palembang, Bupati Banyuasin, Dr. H. Askolani, SH., MH, menerima penghargaan bergengsi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Award Tahun 2025 atas dedikasi dan loyalitasnya selaku Kader PMII di Sumatera Selatan. Penghargaan ini diserahkan dalam sebuah acara yang berlangsung di Griya Agung Palembang pada Minggu (9/11/2025).
Penghargaan PMII Award 2025 ini merupakan bentuk apresiasi atas sepak terjang Askolani yang telah dimulai sejak masa perkuliahan. Ia dikenal sebagai Kader PMII yang aktif, pernah menjabat sebagai Ketua Komisariat PMII di Universitas IBA Palembang.
Peran Aktif dalam Nahdlatul Ulama dan IKA PMII
Selain kiprahnya di PMII, Askolani juga aktif dalam berbagai kegiatan yang berafiliasi dengan Ahlus Sunnah Wal Jamaah. Peran-peran penting yang pernah dan sedang diemban oleh Bupati Banyuasin antara lain:
- Mustasar PW NU Sumatera Selatan
- Mustasar PC NU Banyuasin
- Dewan Pembina dan Penasehat PC ISNU
- Dewan Pembina dan Penasehat PC IKA PMII Kabupaten Banyuasin
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum PB IKA PMII Pusat, Fathan Mubin, yang juga merupakan Anggota BPK RI Pusat.
Penghargaan Menjadi Motivasi Pengabdian
Dalam sambutannya, Bupati Askolani mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan.
“Tentu ini memberikan efek positif bagi kami para kader untuk bekerja melayani masyarakat dan memberikan bakti untuk masyarakat Banyuasin khususnya,” tutup Askolani.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Banyuasin didampingi oleh Staf Ahli Bupati Bidang Infrastruktur, Ekonomi dan SDA, Dr. H. Salni Pajar, S.Ag., M.Hi. (Subandrio)


